BAGAIMANA UNTUK MENDAPATKANNYA
Pelanggan dapat melakukan pembelian e-book secara online dengan mengeklik tombol pembelian Versi e-book. Koleksi e-Book Penerbit Salemba Empat didistribusikan oleh Vendor e-Book Kami.
Hubungi Kami untuk informasi lebih lanjut tentang layanan Kami.
SINOPSIS BUKU
Buku Pengantar Seismologi Eksplorasi disusun sedemikian rupa agar menyajikan hal-hal penting yang akan dibahas berkaitan dengan karakteristik perambatan gelombang seismik, peristiwa-peristiwa yang memengaruhi perambatan gelombang, teknik akuisisi data, teorema sampling data analog menjadi data digital, operasi data digital sampai ke pemodelan wavelet. Setiap pembahasan disertai dengan Uji Capaian Pembelajaran dan Bahasan Diskusi di kelas, sehingga terdapat kegiatan latihan kognisi dan psikomotorik untuk membangun ingatan dan pemahaman.
Buku ajar ini diharapkan dapat membantu pengajaran yang berbasis pemahaman terhadap metode seismik eksplorasi yang diajarkan pada mahasiswa S-1 ataupun S-2 yang memuat pembelajaran tentang geofisika, geologi, dan perminyakan.
Materi yang dibahas dalam buku ini mencakup:
Bab 1 Pendahuluan
Bab 2 Teori Gelombang Seismik
Bab 3 Persamaan Gelombang Seismik
Bab 4 Perambatan Gelombang Seismik
Bab 5 Bidang Batas Perlapisan
Bab 6 Persamaan pada Bidang Perlapisan
Bab 7 Medium Anisotrop
Bab 8 Analisis Deret Waktu
Bab 9 Teknik Akuisisi Data
Bab 10 Instrumentasi Seismik
Bab 11 Pemrosesan Data Seismik
Bab 12 Pemodelan Data Seismik
Bab 13 Pemodelan Wavelet
Bab 14 Pemrosesan Fase Wavelet
Bab 15 Resolusi Seismik
ISBN : 978-979-9549-57-0
e-ISBN : 978-979-9549-65-5
Hak Cipta : © 2020